Kamis, 25 September 2008

Pelajaran 16. RENDAH DIRI

Materi 16

RENDAH DIRI


Gambar diri adalah imajinasi yang kita miliki atas diri kita sendiri. Di dalam imajinasi tersebut terdapat gambaran tentang “SIAPAKAH KITA?” Gambar diri adalah VIDEO KLIP yang kita miliki tentang diri kita. Dari manakah imajinasi-imajinasi tersebut berasal?
1. Berasal dari apa kata orang tua (orang lain)
2. Berasal dari apa kata lingkungan kita
3. Berasal dari apa kata diri sendiri

Hal ini disebut juga self talk (pembicaraan diri sendiri). Pada saat seseorang sedang mengalami tekanan-tekanan, self talk akan muncul. Self talk adalah kata-kata dari diri sendiri yang kita katakan kepada diri kita sendiri. Misalnya : “Memang kamu goblok sih.” “Mati deh aku ….” “Nasibku memang jelek terus ….” “Tuhan tidak bisa pakai orang yang modelnya seperti saya.” “Saya tidak mungkin lagi berubah.”
Jadi gambar diri (video klip diri) kita berasal dari sumber-sumber di atas. Hal inilah yang menciptakan tipu daya (kepercayaan¬-kepercayaan yang salah) di dalam kita dan akhirnya mengontrol hidup kita.




Pengalaman Baru
Imajinasi adalah suatu kekuatan yang sangat dahsyat, yang akan terus-menerus mempengaruhi hidup kita. Imajinasi dapat menjadi berhala yang mengontrol hidup kita. Kita dikuasai dan diperbudak olehnya. Apakah jalan keluarnya? Kita harus memiliki imajinasi baru yang dari Tuhan (Mat 6:22-23).

Dari manakah imajinasi yang baru tersebut kita peroleh? Allah sendiri akan memberi pengalaman-pengalaman baru..
Hendry. T. Blackaby berkata bahwa Tuhan dapat memberi pengalaman baru melalui:
a. Alkitab
b. Situasi / kondisi
c. Doa-doa yang profetik
d. Komunitas orang percaya (komsel/keluarga).

4 komentar:

DEGEUWO/KEMANTOGA NEWS.COM mengatakan...

Terima kasih atas rendungannya

Junita mengatakan...

A. Alkitab

Unknown mengatakan...

Terimakasih sangat bermanfaat untuk kami

Unknown mengatakan...

A.Alkitab