Selasa, 23 September 2008

Pelajaran 11. Malaikat Utusan Allah

THE KINGDOM HOSTS/MINISTERS

Ayat hafalan: Ibr 1:14

A. Siapakah Malaikat Itu?

Kata "Malaikat" atau "Messenger" dalam bahasa lbrani dan Yunani berarti pembawa berita atau utusan Allah. Malaikat tidak sama dengan Allah, tidak sama dengan manusia karena malaikat adalah makhluk yang dijadikan/diciptakan oleh Allah sebelum manusia pertama diciptakan.

Malaikat seringkali juga disebutkan sebagai
- Penjaga (Dan 4:13,17,23)
- Kelompok malaikat di Surga yang memuji Allah (Mat 24:36; Luk 2:13)
- Makhluk roh (Zak 6:5; lbr 1:4,14)
- Anak-anak Allah di Surga (Ayb 1:6, 2:1, 38:7)
- Kerajaan, kekuatan, singgasana, penguasa, pemerintah (Kol 1:16; Rm 8:38; I Kor 15:24; Ef 6:12; Kol 2:15)


B. Sifat-Sifat Malaikat

1. Dilarang untuk disembah
Malaikat adalah makhluk yang diciptakan sehingga malaikat dilarang untuk disembah (Hak 13:16-18; Kol 2:18). Dan didalam Why 19:10; Why 22:8-9 ditunjukkan bahwa malaikat tidak mau disembah oleh manusia.

2. Tidak memiliki tubuh jasmani
Malaikat adalah makhluk roh, sehingga tidak memiliki tubuh jasmani seperti manusia (Ef 6:12; lbr 1:14; Mzm 104:4). Kehidupan mereka kekal, tidak pernah mati (Luk 20:34-36). Malaikat tidak mempunyai nafsu seks, dalam bahasa aslinya "SEXLESS" karena malaikat tidak memiliki jenis kelamin. Walaupun malaikat adalah makhluk roh, tetapi sering menampakkan diri dalam wujud jasmani (Kej 18:2-33; 19:1-22; Hak 6:11-22; Yoh 20:12). Dan kita mungkin menjamu malaikat-malaikat tanpa kita ketahui (lbr 13:2).

3. Jumlah malaikat
Jumlah malaikat disebutkan dalam Dan 7:10; Mat 26:53; Luk 2:13; Ibr 12:22 adalah berlaksa-laksa (1 laksa = 10.000).

4. Lebih berpengetahuan dan lebih kuat daripada manusia
Malaikat lebih kuat dari manusia (II Raja 19:35 ; Mzm 103:20 ; II Tes 1:7 ; II Ptr 2:11 ; Yes 37:36) dan lebih berpengetahuan tetapi tidak maha tahu (II Sam 14:20 ; Mat 24:36 ; I Ptr 1:12) sehingga malaikat dapat berubah wujud dalam bentuk jasmani seperti manusia walaupun demikian Yesus Kristus tetap jauh lebih tinggi dari para malaikat (Ibr 1:4 - 2:15).


C. Klasifikasi Malaikat

Malaikat yang baik
Karena malaikat yang baik ini adalah pesuruh Allah maka ia takluk pada kehendak Allah dan menjalankan apa yang diperintahkan (I Ptr 3:22). Malaikat yang baik ini dibagi menjadi:
a. Malaikat Tuhan
Malaikat Tuhan ini adalah Allah yang menyerupai malaikat yang sering muncul dalam peristiwa-peristiwa pada Perjanjian Lama dalam Kel 23:20-23; Kel 32:34; 33:14. Yaitu untuk menunjukkan bahwa Malaikat Tuhan ini adalah oknum Ilahi.
b. Penghulu Malaikat
1. Gabriel
Yaitu malaikat yang dipercayakan untuk membawa berita kegembiraan dan berita penghukuman (Dan 8:16, 9:21; Luk 1:11-20, 26-38)
2. Michael
Yaitu malaikat penghulu yang melindungi umat Allah dan peperangan rohani melawan Setan/Iblis (Dan 10:13,21, 21:1; Yud 9; Why 12:7).
3. Lucifer
Yaitu malaikat penghulu puji-pujian (I Tes 4:16; Yud 9) yang akhirnya jatuh dalam dosa dan menjadi Iblis (Yes 14:12)
c. Kerubim
Yaitu malaikat yang menjadi penjaga Tahta Allah dan menjaga taman Eden dengan Pedang pada waktu Adam dan Hawa di usir dari taman Eden (Kej 3:24, Kel 25:22, 2 Raja 19:15, Yeh 10:1-20).
d. Serafim
Malaikat yang memimpin Surga dalam penyembahan kepada Allah (Yes 6:2,6)


D. Tugas-tugas dari Allah yang dikerjakan oleh Malaikat yang baik (Ef 1:20-22, Kol 2:10, 1 Ptr 3:22)

1. Di Surga
Pekerjaan para Malaikat di Surga adalah memuji Allah dan menyembah Allah (Ibr 1:6, Why 5:11-12)

2. Kepada umat Allah di bumi
- Malaikat menyampaikan 10 Hukum Taurat kepada Musa (Gal 3:19, Kis 7:53)
- Melayani mereka yang mewarisi keselamatan melalui doa kepada Allah (Ibr 1:7,14, Mat 26:53, Kis 12:5-7)
- Melindungi umat Allah (Dan 6:22, Mzm 34:7, 91:11)
- Melindungi dan memperhatikan anak kecil (Mat 18:10)
- Mereka adalah para penuai akhir jaman (Mat 13:39-41, 49-50, 24:31)
- Mereka melaksanakan penghukuman Allah (2 Sam 24:16, 2 Raja 19:35, Mzm 35:5-6, Kis 12:23, Why 16)
- Mereka akan nampak bersama-sama Yesus pada kedatangan-Nya yang kedua kali (Mat 16:27, 25:31, Mrk 8:23, 1 Tes 4:16, 2 Tes 1:7)
- Memberitahukan peristiwa-peristiwa dalam kehidupan Yesus
Dalam nubuatan (Luk 1:31)
Dalam kelahiran-Nya (Luk 2:10-12)
Pada kebangkitan-Nya (Luk 24:23)
Pada kenaikan-Nya (Kis 1:11)
Pada Kedatangan-Nya yang kedua kali (Kis 1:11)


E. Pelayanan Malaikat kepada umat Allah

1. Berupa pertolongan
Allah mengutus malaikat-Nya untuk menolong umat-Nya yang mengalami kesusahan, kesesakan dan tidak ada jalan keluar, dan untuk memberi kekuatan.
(Kej 16:7-13, 19:1-22, 21:17-19, Kis 5:19-20, 8:26, 10:3-8)

2. Berupa Penglihatan
Seringkali Allah menyampaikan suatu berita/Firman kepada umat-Nya lewat malaikat yang menampakkan diri (Kej 28:12, 31:11, 32:1, 1 Raja 19:5-8)

3. Memimpin umat Allah
Kadang-kadang Allah sendiri yang mengidentifikasikan diri-Nya sebagai malaikat Allah untuk memimpin atau berfirman kepada umat-Nya (Kej 22:11-18, Kel 3:2, 14:19-22, 23:20-23, Bil 22:22-35, Hak 6:11-22).

4. Menyampaikan nubuatan yang akan terjadi lewat malaikat
(Dan 8:16, Zak 1:9, Mat 1:20, Mat 28:2-8, Yoh 20:11, Kis 5:19-20, 12:6)

Tidak ada komentar: