Kamis, 25 September 2008

Pelajaran 13. PELEPASAN

Pengertian
Pelepasan artinya dilepaskan dari belenggu-belenggu dosa yang mengikat dan menghambat pertumbuhan ibadah dan pelayanan seseorang.
Jalan kelepasan hanya ada pada Tuhan Yesus Kristus (II Kor 1:10). Iblis dapat mengikat siapa saja, di dalam segala aspek kehidupan (Kis 8:12-14). Lihat : Mzm 91:3, Mzm 124:7.
Kalau terjerat, kita tidak tahu mau kemana, tidak punya tujuan. Contohnya, perahu yang terikat hanya bisa bergerak sebatas ikatan. Kalau mau bebas, ikatannya harus diputus. Musuh terbesar kita adalah DIRI SENDIRI, siksaan pikiran: bingung, ragu-ragu.

Faktor-faktor penyebab keterikatan:
• Ibr 12:14-17 : kepahitan; solusinya mengampuni (Luk 9:23, Ef 4:32).
• 1 Tim 6:10 : cinta sesuatu lebih dari Tuhan, solusinya mengasihi/ memprioritaskan Tuhan lebih dari segalanya.
• Tit 1: 15-16 : pengaruh lingkungan mengakibatkan kenajisan, solusinya takut akan Tuhan.
Akar dari ketiga hal di atas adalah kesombongan atau gambar diri yang rusak.

Yang harus diketahui didalam pelayanan kelepasan:
• 1 Yoh 4:4 : Roh yang ada pada kita lebih besar dari roh ada di dunia ini.
• Ef 6:11-13 : perlengkapan rohani, perlengkapan senjata Allah.

Hal - hal yang perlu dilepaskan:
• Dosa keturunan.
• Dosa perbuatan, yaitu emosi: kebencian, dendam, takut, tertolak, tekanan batin, rendah diri (I Yoh 3:15).
• Dosa perkataan: bohong, mengejek, latah, memaki, cerewet, janji, bohong, gosip, menuduh (Yak 3:1-22, Kis 5:3, Yes 6:5).
• Kelemahan jasmani: sakit-penyakit, sakit-sakitan (Mrk 9:18a, Luk 9:39, Luk 13:11).
• Sexualitas: Pikiran yang kotor, pengalaman sex, onani/masturbasi, homo/lesbi, gay, nafsu binatang, pelacuran (Kej 38:9-10).
• Kuasa kegelapan/okultisme: dukun, ilmu santet, berhala, tukang ramal, kebatinan (Yes 57:6-9).
• Menjadi budak/hamba: rokok, judi, narkotik, alkohol, makan-minum, dll.
• Siksaan pikiran/mental: bingung, ragu-ragu, sering lupa, gampang membuat janji, selalu ingat masa lalu.

Cara mendapat kelepasan :
• Tulus hati , mengaku (Mzm 32:5)
• Rendah hati (Yak 4:6–7)
• Bertobat, mengaku dan meninggalkan dosa (1 Yoh 1:9)

Persiapan sebelum pelayanan pelepasan:
• Harus percaya (Mrk 16:17-18)
• Hidup kudus
• Dipenuhi oleh Roh Kudus

Ciri-ciri orang yang sedang dikuasai roh jahat (Mrk 1:26):
• Mata melotot
• Suara berubah
• Menjerit

Cara pelepasan:
• Ikat kuasa Roh jahat dalam Nama Yesus
• Usir kuasa Roh jahat dalam Nama Yesus
Iblis yang kita hadapi tidak mati, cuma bisa diusir.

1 komentar:

Anonim mengatakan...

Haleluya....